Latest News

BANNER

BANNER
Monday, 9 June 2014

Polisi Ringkus 2 Pelaku Judi Togel

Barang bukti Togel

Suarasitaronews.com-Ondong Siau : Kepolisian Resort Siau Barat terus melakukan upaya penertiban berbagai penyakit masyarakat yang semakin terjerumus dalam perjudian.

Pihak kepolisian Urban Siau barat telah meringkus 2 orang pelaku Judi toto gelap (Togel) pada hari sabtu kemarin pukul 13.00 wita di kampung Kinali kecamatan Siau barat utara dan kampung Winangun, masing-masing berinisial (YP) alias Yohan  49 tahun dan (RL) alias Reinan 65 tahun.

Dua orang pria paru baya ini diringkus pihak kepolisian dengan sejumlah barang bukti yakni Uang tunai sebesar Rp 870.000,- dalam pecahan uang 20.0000, 10.000, 5.000, 2.000 dan 1.000 rupiah, serta 1 lembar kertas rekapan shio dan angka, 1 buku rekapan angka dan shio, serta 1 lembar kertas karbon warna hitam.

Kapolsek Urban Siau Barat Kompol H.O Bingku, mengatakan, memang selama ini agak sulit untuk menemukan para pelaku judi tersebut, sebab lihai dalam melakukan aksinya. Sehingga, pada pukul 13.00 sabtu lalu, kepolisian berhasil membekuk para pelaku tersebut dengan sejumlah barang bukti.

"Memang agak sulit meringkus para pelaku yang tergolong cukup lihai dalam aksinya itu. namun kami pun berhasil meringkusnya dengan sejumlah barang bukti" ujar Kapolsek.

Ia juga menghimbau seluruh masyarakat agar tidak tergiur dengan kegiatan haram yang melanggar undang-undang tersebut, sebab sudah jelas dalam Undang-undang bahwa kegiatan ini di larang dengan sanksi yang berat.

"Masyarakat jangan tergiur dengan kegiatan yang melanggar Undang-undang tersebut sebab sanksinya berta" ibuhnya. (erga)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Item Reviewed: Polisi Ringkus 2 Pelaku Judi Togel Rating: 5 Reviewed By: Unknown