Drs.Efendi Maluenseng |
Suarasitaronews.com-Ondong Siau : Sejumlah Sopir mobil dinas
(Mobnas) di pemerintah kabupaten (Pemkab) Sitaro mengeluh dengan gaji yang ia terima saat ini,
Pasalnya, dari sejumlah sopir yang bertugas membawa mobnas tersebut, gaji
mereka dinilai tak merata, ada yang 1.350.000, 1.500.000, 1.750.000, bahkan ada
yang 3.000.000. Padahal jika dilihat dari sisi pekerjaan semua sama. Apalagi
kebanyakan para sopir sudah berumah tangga, tentu kebutuhan akan hidup jauh
lebih tinggi.
Hal ini seperti dikeluhkan oleh sejumlah sopir mobnas kepada awak
media saat berkumpul dihalaman pemkab sitaro, Jum’at (09/05), para sopir menjelaskan,
“sejauh ini masih belum ada kenaikan gaji bagi para honorer di pemkab sitaro yang
berprofesi sebagai sopir mobnas, sebab, jika melihat Upah Minimum Provinsi
(UMP) sebasar 1.950.000 , gaji kami jauh lebih kecil dibanding UMP yang telah
ditetapkan oleh provinsi,”keluh sejumlah sopir.
Kendati demikian Pemerintah kabupaten Sitaro Melalui Kepala Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi Drs. Effendi Maluenseng menjelaskan, "gaji para
sopir disetiap Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) itu memang berbeda-beda,
sebab, gaji sopir yang diterima ini menurut peraturan bupati (Perbup), yang mana, perbup
telah menentukan gaji disetiap SKPD," Ujar Maluenseng
Dia juga menambahkan, Walaupun gaji mereka tak sesuai dengan UMP, biasanya kami selaku kepala SKPD, memberikan upah lebih bagi mereka, Namun, pihaknya akan koordinasi kembali, terkait
dengan UMP yang telah ditetapkan oleh provinsi.”kunci maluenseng, (rags)
0 komentar:
Post a Comment