Latest News

BANNER

BANNER
Wednesday, 2 July 2014

PKS Didesak Pecat Fahri Yang Dituduh Menghina Kaum Santri

twiter

Suarasitaronews.com-Jakarta : Ratusan santri di Purwakarta, Jawa Barat, menggelar demonstrasi mengecam kicauan janji Jokowi 'sinting' yang dilempar Fahri Hamzah. Mereka punya sejumlah tuntutan, salah satunya agar Fahri meminta maaf.

"Pernyataan Fahri Hamzah sudah menghina kaum santri. Otomatis kita meminta Fahri Hamzah meminta maaf dan Dewan Kehormatan DPR memeriksa," kata koordinator Aliansi Santri Purwakarta, Adhe Musa Said Rabu (2/7).

Selain itu, para santri juga meminta PKS memberikan sanksi. Sebagai partai Islam seharusnya PKS lebih toleran terhadap kalangan santri.

"Meminta PKS memecat kadernya yang memang anti santri dan anti pesantren. Fahri bagian dari reformasi tapi menyakiti kelompok lain, para santri merasa ini sudah kelewat batas," kata Adhe.

Aksi demonstrasi itu digelar pukul 14.00 WIB di pusat kota Purwakarta. Menurut Adhe aksi demonstrasi santri juga akan digelar di kota lain di Indonesia.

Melalui akun twitternya @fahrihamzah pada 27 Juni 2014 sekitar pukul 10.40 WIB, Fahri berkicau "Jokowi janji 1 Muharam hari santri. Demi dia terpilih, 360 hari akan dijanjikan ke semua orang. Sinting!". Kicauan Fahri itu menanggapi janji Jokowi atas tuntutan santri di Pondok Pesantren Babussalam, Banjarejo, Malang, Jawa Timur, agar menjadikan 1 Muharam sebagai hari santri nasional.

Gara-gara hal ini Timses Jokowi-JK melaporkan Fahri ke Bawaslu, dan kini pengawas Pemilu bersiap memanggil Fahri dalam waktu dekat. Seiring laporan ke Bawaslu, kontroversi terhadap pernyataan Fahri ini juga kian meluas. Tak hanya di Purwakarta, kabarnya santri dari berbagai daerah bakal demo terkait hal ini.(detik.com)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Item Reviewed: PKS Didesak Pecat Fahri Yang Dituduh Menghina Kaum Santri Rating: 5 Reviewed By: dhani