Sekretariat DPRD Sitaro Jostanlie De Son Bogar, SH |
Suarasitaronews.com-Bebali Siau : Anggota DPRD yang terpilih
untuk menghuni gedung rakyat Sitaro, kini tengah menghadapi persiapan
pelantikan yang akan dilaksanakan pada bulan agustus mendatang sepeti yang
disampaikan Sekretaris DPRD Sitaro Jostanlie De Son Bogar SH dimana anggaran
sebesar Rp300 juta.
Anggaran tersebut, diperuntukan penyediaan pakaian dinas dan
Pin emas untuk anggota DPRD yang baru, yang akan dilantik agustus mendatang.
“Anggaran 300 juta rupiah uantuk pelantikan anggota DPRD
termasuk penyediaan pakaian dinas dan pengadaan Pin emas” ungkap Bogar, Kamis (26/6) di kantor DPRD siang tadi.
Meski demikian, menurut Bogar nilai tersebut masih bisa
berubah sebab harus menyesuaikan dengan harga emas yang sesekali naik.
“Angka tersebut, masih bisa berubah sebab menyesuaikan
dengan harga emas” pungkasnya. (erga)
0 komentar:
Post a Comment