Latest News

BANNER

BANNER
Saturday, 31 May 2014

SAUH BAGI JIWA




Pembacaan Alkitab Ibrani 6 : 19

Sauh yang disebut juga jangkar adalah salah satu alat yang penting yang digunakan untuk melahbukan suatu kapal. Tanpa sauh atau jangkar maka kapal akan hanyut. 
Demikian juga dalam kehidupan kita, pengharapan adalah sauh yang kuat dan aman bagi jiwa kita. Harapan adalah suatu sikap sehat yang membawa kenyamanan bagi pikiran dan hati kita. Sebaliknya, keadaan putus asa adalah suatu kondisi yang membawa ketidak nyamanan. Dan bagi orang yang telah kehilangan semua harapan, kehidupan tampak seperti terowongan yang gelap dan panjang dan bisa membuat kita tidak menemukan jalan keluar. Penulis Kitab Amsal bahkan memberi gambaran hasil dari perasaan yang tertekan ini demikian “Harapan yang tertunda menyedihkan hati ” (Amsal 13 : 12a).
            Emosional, fisik bahkan penyakit mental menghantui orang yang merasa terjebak dalam situasi suram. Tapi  selama ada Tuhan maka tidak akan ada situasi yang tanpa harapan. Dalam Dia, kita memiliki janji-janji kehidupan.
            Orang-orang percaya memiliki pengharapan kepada Tuhan. Hubungan kita dengan Yesus Kristus membawa kita dekat dengan Kerajaan Surga, dimana kita dapat melemparkan semua beban kita di hadapan Allah yang Maha Kuasa. Selain itu kita dapat berpegang teguh kepadaNya saat berbagai cobaan hidup datang menghampiri kita. Oleh karena kasihNya yang besar, Dia memberikan  kekuatan bagi tubuh yang lelah, perdamaian bagi pikiran yang cemas dan kenyamanan bagi hati yang berduka. Singkatnya Allah adalah lampu yang lembut di tengah terowongan yang gelap yang menuntun kita keluar dari berbagai ujian dan pencobaan. Dan ketika kita percaya kepada Yesus maka kita tidak akan dikecewakan.
            Kehidupan kita adalah ibarat sebuah kapal dan pengharapan adalah jangkar yang terbaik untuk jiwa kita. Tanpa sauh maka kapal itu akan hanyut terbawa arus demikian dalam kehidupan kita tanpa Yesus sebagai sauh d hidup kita maka kita akan hanyut oleh berbagai pencobaan dunia. Tetap berharap pada Yesus dan serahkan seluruh pergumulan hidup kita kepadaNya karena hanya Dia yang mampu membuat kita terlepas dari setiap pergumulan kita. Dia adalah Allah yang hidup yang tidak pernah terlambat menyatak kuasaNya di dalam hidup kita. Amin…


  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Item Reviewed: SAUH BAGI JIWA Rating: 5 Reviewed By: Unknown