Latest News

BANNER

BANNER
Tuesday, 20 May 2014

PDAM Sitaro di Sorot Warga, Supit Kabulkan Permintaan Dirut PDAM

 
Bupati Sitaro Toni Supit SE MM

Suarasitaronews.com-Ondong Siau: Terkait dengan pelayanan Perusahaan Daerah Air minum (PDAM) Sitaro yang kerap kali menjadi keluhan mesyarakat, dimana, sampai saat ini setelah PDAM di kelolah oleh kabupaten Sitaro, masyarakat tidak merasakan adanya perubaha dan masih saja kesulitan akan mendapatkan air bersih.

"Biasanya klo so jam begini air jalan, mar sekarang sedikit sekali mo keluar," keluh warga yang kerap disapa Mey (32) Senin kemarin.

Namun, mereka sangat berharap instansi terkait bisa secepatnya menangani hal ini, sebab, air bersih merupakan salah satu kebutuhan penting bagi mereka, yang mana, dengan sulitnya persedian air bersih, warga mengaku rela membeli air galon untuk melengkapi kebutuhan sehari-hari.

Hal yang senada juga dirasakan warga yang bermukim di kampung Basaha, Pasalnya warga setempat juga merasakan ketidak nyamanan dengan kelancaran air bersih di kampung mereka, Bahkan warga sekitar hanya mengharapkan air hujan turun untuk mengisi kebutuhan air bersih.

Sementara itu Plt Kepala PDAM E Macpal saat di konfirmasi sedang tidak ada ditempat kerjanya, menurut staf yang berada di kantor PDAM," bapak kepala lagi keluar,"

 Melihat pelayanan PDAM yang tak pernah berubah dan tidak memuaskan masyarakat itu, bupati Toni Supit SE MM telah mengambil langkah tegas untuk mencari pengganti Plt Dirut PDAM itu.

"Saya ingin mencari dirut yang lebih pengalaman dalam hal teknis, serta bisa memberikan pelayanan terbaik bagi warga sitaro,"Tutup Supit.

Sementara, Makpal sendiri telah mengusulkan kepada pimpinan daerah dalam hal ini Bupati Sitaro, agar dirinya di rumahkan saja alias minta untuk di istirahatkan sebab tidak mampu lagi untuk mengelolah PDAM.

"Saya telah meminta kepada bapak bupati untuk istirahat" ujar Makpal saat di jumpai media ini beberapa waktu lalu.

Tak hanya itu, makpal juga merencanakan untuk merumahkan kurang lebih 10 kariawan PDAM Sitaro. (rags)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Item Reviewed: PDAM Sitaro di Sorot Warga, Supit Kabulkan Permintaan Dirut PDAM Rating: 5 Reviewed By: Unknown