Latest News

BANNER

BANNER
Friday, 16 May 2014

Cegah Peredaran Narkoba, BNNP Tes Urin Siswa Sitaro

 
BNN Provinsi Sulut saat melakukan tes urin di SMA Sitim
Suarasitaronews.com- Siau : Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sulawesi utara, pagi tadi melakukan pemerikasaan Tes Urine dan Focus Group Discussion (FGD) tentang lingkungan bebas narkoba di SMA 1 Siau Timur kabupaten kepulauan Sitaro.  Kegiatan ini merujuk kepada undang-undang nomor 35 tahun 2009 tentang narkotika, yang mana presiden telah memberikan intruksi tentang pelaksanaan kebijakan strategi nasional di bidang pencegahan, pemberatasan penyalahgunaan, dan peredaran gelap narkoba (P4GN) tahun 2011-2015.

Kepala sekolah SMA Negeri 1 Drs. Cortijinil S. Hamel saat dikonfirmasi mengatakan, "saya sangat bangga dengan adanya kegiatan dari BNNP, yang bisa memberikan pengawasan terhadap para siswa sehingga tidak sampai terjerumus dan terpangaruh oleh peredaran narkoba,” Kata Hamel, Jumat, (16/5) siang tadi.

Sementara itu, kegiatan yang di pimpin oleh kepala bidang pemberdayaan masyarakat Provinsi Sulawesi Utara Akbp Alfrets Mongi menjelaskan. "Kegiatan Lingkungan Bebas Narkoba ini kami lakukan demi mencegah para siswak hususnya para remaja tingkat SMA agar tidak sampai terjerumus dan tercandu kepada bahan terlarang.” Ujar Mongi.

Dia juga menambahkan "apabila hasil pemeriksaan urine negative maka BNNP akan memasang palang untuk SMAN 1 dan berupa serfitikat tentang lingkungan pendidikan bebas narkoba,” ujarnya lagi.

Terpisah, Bupati Toni Supit SE MM mengatakan, narkoba bisa menghancurkan masa depan anak muda. “ Hindarkan diri dari pergaulan yang menjerumuskan. Kita harus bisa mengatakan tidak bagi narkoba. Tekunlah belajar, sehingga boleh dibanggakan orang tua dan berguna bagi bangsa, terlebih Sitaro yang kita cintai,” kata Bupati.

Bupati berharap, terjadi perubahan dalam polaberpikir anak muda. Jangan sampai terejerumu sdalam penyalah gunaan narkoba. “ Makanya, tercapainya cita-cita, akan ditentukan oleh pribadi sendiri. Karena kita yang akan menjalaninya. Satu langkah kita hari ini, akan menentunkan perjalanan kita kedepan,” tutup Supit (rags)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Item Reviewed: Cegah Peredaran Narkoba, BNNP Tes Urin Siswa Sitaro Rating: 5 Reviewed By: Unknown