Bupati Sitaro Toni Supit, SE MM saat membacakan sumpah pejabat(foto SSN) |
Suarasitaronews.com-Ondong Siau : Pemerintah kabupaten Sitaro telah menggelar Rolling pejabat eselon III dan IV serta pejabat fungsional yang berjumlah 194 orang pejabat, Selasa (5/8) di gedung Aulah Kadademahe Ondong Siau sore tadi.
Bupati saat menyamatkan tanda pangkat Camat(foto SSN) |
Para pejabat yang dilantik oleh bupati Sitaro Toni Supit SE MM dengan Surat Keputusan bupati nomor : 821.2/SK/11/BKDD/2014 dan Surat keputusan nomor : 821.2/SK/12/BKDD/2014, yakni, Pejabat Struktural dan fungsional yang berjumlah 194 yakni, eselon IIIA 18 orang, IIIB 29 orang, IVA128 orang, camat 7 orang, yang defenitif 6 orang, dan 1 orang Pelaksana tugas (Plt) yakni camat Siau barat selatan, serta pejabat fungsional berjumlah 19 orang.
Bupati dalam sambutanya menghimbau kepada 194 pejabat striktural dan fungsional agar, "jangan ada perasaan sudak dan tidak suka terhadap posisi jabatan yang nantinya akan di jalani, namun tetap bekerja dengan giat, sehingga memberikan pelayanan kepada publik dengan sepenuh hati.
"Jangan kita ada perasaan bahwa saya tidak suka dengan posisi jabatan yang ada tepi bekerjalah dengan giat" imbau bupati.
Berikut nama-nama pejabat eselon IIIA baru, yang menggantikan pejabat lama :
Bupati saat menyerahkan SK (foto SSN) |
- Kepala Bagian dan tata laksana Novi Gumansalangi
- Kepala Bagian Kesra Ricther Sagune
- Kepala Bagian Pemerintahan Erens Takalamingan
- Camat Siau barat utara Elhart Makikui
- Camat Siau Tenga Dikson Tadete
- Camat Siau timur selatan Hendri Kahutung
- Camat Siau Barat Djayenes Pasumah
- Camat Siau timur Wilman Pangulimang
- Camat Tagulandang selatan Mordekai Stirman.
0 komentar:
Post a Comment