Kapolsek Rural Siau Timur AKP Olly Sampouw |
Suarasitaronews.com-Ulu Siau : Perkelahian yang melibatkan ayah dan anak yang mengakibatkan jatuhnya korban, telah terjadi di kelurahan Akesimbeka sabtu lalu, yang saat ini tengah di proses oleh kepolisian Rural Siau timur atas laporan dari Isak Pato (58) tak lain adalah ayah yang terlibat perkelahian berdarah dengan anaknya.
Menurut Kapolsek siau timur AKP Olly Sampouw, sang anak Renold Pato (32) yang juga adalah petugas Satpol-PP Sitaro terlibat adu mulut dengan saudaranya, hingga ia marah. kemudian datang ayahnya Isak Pato (58) menegur, namun ia tambah marah dan melakukan pemukulan terhadap sang ayah hingga mengakibatkan luka di pelipis mata dan sakit di kepala bagian belakang.
Tak menerimah dengan perlakuan sang anak, ayahnya pun langsung ke dapur dan mengambil parang dan langsung menebas sang anak hingga mengakibatkan 2 lukah sobek di bagian tangan kanan sang anak.
Melihat kasus tersebut, kapolsek Sitim menetapkan ke dua pihak untuk sementara sebagai tersangka dan korban sebab, penyebab masalah tersebut masih dalam penyelidikikan pihak kepolisian Rural Siau timur.
"untuk sementara, keduanya di tetapkan sebagai tersangka dan korban sebab, penyebab dari kasus tersebut masih dalam penyelidikan pihak kepolisian" ungkap Kapolsek, Senin (4/8) di Polsek Siau timur
Kondisi ke dua orang ini, lanjut kapolsek yang isak Patoh (ayah) sedang menjalani pengobatan rawat jalan sedangkan Renold Pato telah di rujuk ke Rumah sakit Kandou untuk menjalani operasi.(erga)
0 komentar:
Post a Comment