Komisioner KPU Sitaro Mirwan Noe |
Suarasitaronews.com-Ulu Siau : Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sitaro akan menetapkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) dalam waktu dekat ini, sebagaimana tahapan Pilpres yang sedang berjalan.
Pasalnya, jumlah DPT tengah mengalami sedikit perubahan berdasarkan Daftar Pemilih Sementara Hasil Pemutahiran (DPSHP) yang berjumlah 54157 dari pemilih laki-laki berjumlah 26816 sedangkan Perempuan berjumlah 27341 pemilih, dimana, pengurangan tersebut dikarenakan telah di hapusnya orang-orang yang sudah meninggal.
"Ada perubahan DPT berdasarkan DPSHP dimana, orang-orang yang sudah meninggal telah di hapus dari DPT waktu lalu" ujar Komisioner KPU Sitaro Mirwan Noe, Kamis, (5/6) Siang tadi di kantor KPU Sitaro.
Meski demikian, jumlah DPSHP tersebut belum final sebab KPU sendiri masih melakukan pemutahiran data hingga pada penetapan DPT pada hari sabtu mendatang.
"Saat ini masih dalam proses pemutahiran data oleh KPU dan nanti akan di tetapkan pada hari sabtu mendatang" ujar Noe.
Bersamaan dengan itu pula, komisioner KPU Susan Tukunan SH membenarkan hal itu dimana, sampai saat ini KPU masih melakukan pemutahiran data, dan nantinya akan mengundang partai politik untuk menetapkan DPT tersebut. (erga)
0 komentar:
Post a Comment