Latest News

BANNER

BANNER
Wednesday, 11 June 2014

BPPKB Sitaro Jaga Stabilitas Pertumbuhan Penduduk

Kepala BPPKB Sitaro Dra. Dolly Polimpung

Suarasitaronews.com-Ondong Siau : Kepala Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (BPPKB) Sitaro Dra Dolly Polimpung, mengatakan, pemerintah kabupaten Sitaro berupaya untuk terus menjaga pertumbuhan penduduk, guna tercapainya kesejahteraan masyarakat Sitaro kedepan. Sebab, jika tak dikendalikan maka akan berdampak pada terancamnya stabilitas kehidupan masyarakat.

“Manusia semakin bertambah namun ketersediaan energi dan mineral bumi terbatas. Hal ini, pastinya kedepan nanti bisa menimbulkan krisis. Makanya, program KB harus diseriusi pemeritah maupun masyarakat,” tegas Polimpung.

Ia juga menghimbau masyarakat, untuk seluruh masyarakat ketegori pasangan usia subur (PUS) harus mengikuti program KB. Ini bertujuan untuk menekan angka pertumbuhan penduduk agar kesejahteraan masyarakat semakin meningkat.

“Dua anak lebih baik, selain itu angka PUS yang menjalankan KB di Sitaro sendiri mencapai 81%. Sedangkan Kalau tingkat provinsi dan nasional sekira 60% lebih, jadi pengikut KB yang ada di Sitaro di Nilai  sukses,” tutup Polimpung. (erga)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Item Reviewed: BPPKB Sitaro Jaga Stabilitas Pertumbuhan Penduduk Rating: 5 Reviewed By: Unknown