Latest News

BANNER

BANNER
Tuesday, 13 May 2014

Ragam Modus Pembobolan Mesin ATM

 
Ilustrasi mesin ATM (REUTERS/Bogdan Cristel ) (REUTERS/Bogdan Cristel )
Suarasitaronews.com - Kasus pembobolan ATM kini makin marak terjadi di berbagai wilayah. Misalnya, puluhan nasabah Bank Mandiri KCP Jakarta Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta hari ini memblokir rekening masing-masing karena disinyalir terjadi dugaan pembobolan dana rekening nasabah Bank Mandiri. 

Pada pekan lalu, Mabes Polri mencokok Didik Agung Himawan yang diduga terlibat tindak pidana perbankan, menguras isi Anjungan Tunai Mandiri (ATM) hingga Rp21 miliar. 

Menanggapi itu, Chariman Indonesia Security Incident Responses Team on Internet Infrastructure (ID-SIRTII), Rudi Lukmanto, mengatakan sejauh pengamatannya, para pembobol saat ini masih menggunakan teknik lama, namun belum banyak diketahui masyarakat luas.

Rudi mengatakan setidaknya ada 4 modus lama yang masih digunakan oleh pembobol, mulai dari rekayasa software sampai menjebol secara konvensional mesin ATM. 

"Yang terpopuler itu teknik scanning kartu ATM. Nasabah nggak sadar saat memasukkan kartu ATM ternyata terdapat scannner yang ditaruh pada lubang kartu ATM," kata Rudi kepada VIVAnews.

Begitu terbaca, imbuhnya, kartu dengan bisa membaca PIN, nomor kartu dan data-data kartu ATM nasabah. Jika tahapan ini sukses, pembobol makin leluasa, karena bisa langsung membuat kartu ATM duplikat untuk menguras rekening sang nasabah.

Mengenai posisi scanner, Rudi meminta nasabah agar jeli, pasalnya kadang pembobol menempatkan alat pembaca data ATM itu secara rapi.

"Biasanya ditempel di lubang kartu ATM. Perhatikan kalau terlalu menonjol lubang kartu ATM-nya dan tak wajar, kita harus waspada," tambahnya.

Teknik yang tak kalah populer dilakukan pembobol yaitu menggunakan rekayasa perangkat lunak. Skema ini mengondisikan agar kartu ATM yang dimasukkan tertelan dan nasabah diarahkan untuk menghubungi nomor palsu yang dipasang.  

"Padahal nomor itu bukan nomor bank yang sebenarnya. Nasabah bisa telepon  dan biasanya akan diminta menyebutkan PIN," kata dia. 

Pembobol, kata Rudi juga tak habis akal untuk melancarkan aksinya. Teknik mencabut kabel listrik yang menghubungkan mesin ATM. Skema ini biasanya digunakan sang pembobol untuk menghilangkan jejak transaksi.

"Cara ini digunakan pembobol dengan kartu ATM duplikatnya. Setelah uang keluar, kabel listrik dicabut dengan tujuan menghilangkan jejak. Transaksi jadi tak terekam, dan bisa juga kartu keluar langsung mereka lari," ujarnya.

Untuk itu, ia meminta nasabah memperhatikan posisi colokan dan kabel pada mesin ATM. Jika terbuka, nasabah diminta waspada karena ini menurutnya rawan. 

Rudi menambahkan teknik lama itu sudah diketahui oleh kepolisian. Tapi pembobol cerdik dengan memanfaatkan mesin ATM yang jauh dari pengawasan, misalnya ATM di tempat yang tergolong sepi. "Mungkin karena ini masih transisi, jadi teknik lama ini masih terjadi," ujarnya. (viva.co.id)

  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Item Reviewed: Ragam Modus Pembobolan Mesin ATM Rating: 5 Reviewed By: Unknown